Beranda Internasional Warga Amerika Serikat Diminta Hindari Perjalanan ke Negeri Jiran Singapura  

Warga Amerika Serikat Diminta Hindari Perjalanan ke Negeri Jiran Singapura  

Singapura jadikan pandemi bukan hal menakutkan.
Warga Amerika Serikat Diminta Hindari Perjalanan ke Singapura
Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Amerika Serikat saat ini memberikan status level ‘unknown’ untuk penularan Covid-19 di Singapura.

Keprisatu.com – Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Amerika Serikat (CDC) memperingatkan warganya untuk menghindari perjalanan ke negeri jiran Singapura. Peringatan ini setelah CDC memperbaharui level penularan Covid-19 di Singapura.

Singapura sebelumnya diberi nilai oleh CDC bukannya malah lebih baik, tetapi diberi status ‘’unknown’ atau level penularan Covid-19 yang tidak diketahui. “Ini karena situasi saat ini di Singapura tidak diketahui, bahkan pelancong yang divaksinasi penuh pun berisiko terkena dan menyebarkan varian Covid-19,” sebagaimana diungkpa CDC dalam pembaruannya pada Selasa (4/1/2022), dikutip CNA.

Kini CDC memperingatkan warga AS untuk menghindari perjalanan ke Singapura. Pun jika harus bepergian ke Singapura, pastikan sudah divaksinasi lengkap sebelum bepergian.

CDC menggunakan data Covid-19 yang dilaporkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan sumber resmi lainnya untuk menentukan tingkat pemberitahuan kesehatan perjalanan, menurut situs webnya.

“Jika suatu destinasi tidak memberikan data, tingkat pemberitahuan kesehatan perjalanan mereka ditetapkan sebagai ‘unknown’, wisatawan disarankan untuk mengikuti rekomendasi pemberitahuan kesehatan perjalanan Level 4,” kata CDC.

Singapura sebelumnya berada dalam kategori risiko tertinggi dari sistem pemberitahuan kesehatan perjalanan CDC. Singapura ditempatkan di Level 4, yang menunjukkan “tingkat Covid-19 yang sangat tinggi”, pada 18 Oktober tahun lalu.

Dalam seminggu menjelang tanggal reklasifikasi itu, Singapura rata-rata memiliki sekitar 3.071 kasus baru Covid-19 per hari.

Negara-negara lain yang diklasifikasikan oleh CDC AS memiliki tingkat Covid-19 yang “tidak diketahui” termasuk Afghanistan, Kamboja, Korea Utara, dan Suriah. (KS04)