Batam, Keprisatu.com – Pasca menjalani Tes Fisik di Bulan Mei, seluruh atelt Tim Kepri lolos PON XXI Aceh Sumut menjalani try out dan latihan mandiri. Untuk melakukan pengawasan dan perkembangan hasil tes kebugaran, tim melakukan monitoring dan evaluasi ke setiap cabor.
Jadwal monev kali ini menyasar ke lapangan Cabang Olahraga (Cabor) panahan. Di cabor olahraga panahan, mempersiapkan lima atlitnya untuk mengikuti PON XXI yang akan datang di Banda Aceh, Propinsi Daerah Istimewa Aceh.
Kali ini, di lokasi latihan di Batam, di bawah bimbingan pelatih Genta dan Dino , kelima atlit tersebut dipersiapan dari peningkatan fisik mulai dari kekuatan, daya tahan, flexibility serta peningkatan kemampuan dalam melepas busur ke arah sasaran.
Drs. Buralimar sebagai ketua kelompok II Tim Monev, membawahi delapan cabor dengan cabor panahan sebagai salah satunya.
Tim Monev berkesempatan meninjau lokasi latihan yang berlokasi di fasum Perumahan Anggrek Sari, Batam Center.
Tim Monev didampingi pengurus Pengprov Perpani Kepri, Agus Andrianto dan anggota monev kelompok II.
Buralimar menyampaikan tugas tim dan juga ingin menjalin komunikasi dengan cabor yang menjadi tanggung jawabnya. “Kami ingin melihat perkembangan dan juga hasil dari pasca tes kebugaran , apakah meningkat atau lurus bahkan menurun,” kata Burralimar.
Buralimar lebih menekankan perlunya peningkatan kesehatan atlit dengan melihat hasil tes fisik yang telah dilakukan pada tanggal 22-23 Mei yang lalu di stadion Citramas.
Ketum KONI Kepri, Usep RS menyampaikan harapannya kepada semua cabor untuk berlatih secara tekun dan senantiasa menyampaikan kendala dan hal yang berkaitan dengan persiapan.
“Komunikasi itu penting, sebab tanpa adanya komunikasi tim tidak akan mendapatkan informasi yang utuh dari persiapan kontingen Kepri,” ujar Usep RS.
DR. Suyono secara singkat memberi apresiasi terhadap tim monev yang sudah mulai bergerak mengunjungi cabor yang menjadi tanggung jawab setiap kelompok.
“Nantinya hasil monitoring tim akan dirapatkan dengan pengurus KONI untuk melihat sejauhmana persiapaj yang sudah dilakukan oleh kontingen Kepri pada PON yang akan datang.” ujar Suyono. (tjo)