Beranda Batam Jumlah Hewan Kurban di Batam Diprediksi Menurun

Jumlah Hewan Kurban di Batam Diprediksi Menurun

Tim DKPP Kota Batam melakukan pemeriksaan kondisi fisik dan pemeriksaan suhu tubuh hewan kurban di Sei Temiang, Sekupang, Kamis (16/7/2020).

Keprisatu.com – Jumlah hewan kurban di Kota Batam diprediksi menurun sekitar 20 hingga 30 persen dibandingkan tahun sebelumnya, Idul Adha 1440H/2019. Hingga Jumat (24/7/2020), jumlah hewan kurban di Batam baru mencapai 2.633 ekor, turun sekitar 33 persen dibanding tahun sebelumnya sebanyak 3.905 ekor.

Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Muhammad Dirham mengungkapkan, 2.633 hewan kurban itu terdiri dari 858 sapi dan 1.775 kambing. “Alhamdulillah, walaupun dalam suasana pandemi, ternyata nilai-nilai keagamaan masih tinggi dari kaum muslimin untuk membantu kaum fuqara, ujar Dirham.

Dibandingkan tahun sebelumnya dengan 1.285 ekor hewan kurban, jumlah sapi sementara ini turun sekitar 33 persen. Sedangkan untuk hewan kurban kambing turun sekitar 32 persen dibanding tahun sebelumnya dengan 2.620 ekor kambing.

Kepala DKPP Batam, Mardanis mengatakan ada total 13.980 ekor hewan ternak yang tersedia di Batam saat ini. “Terdiri dari 10.446 ekor kambing dan 3.534 ekor sapi,” kata Mardanis di Sekupang, Senin (27/7).

Hewan ini tersebar di 87 pedagang se-Kota Batam. Sebanyak 41 pedagang di antaranya berlokasi di Sei Temiang. Sedangkan pedagang lainnya tersebar di sejumlah kecamatan.

Hewan ternak ini tak hanya untuk memenuhi kebutuhan kurban. Tapi juga kebutuhan penjualan di pasar yang biasa meningkat di musim hari raya. (KS 08)