Beranda Porwil XI Riau 2023 Dramatis, Sepakbola Kepri Melaju ke Semifinal Setelah Kalahkan Sumsel

Dramatis, Sepakbola Kepri Melaju ke Semifinal Setelah Kalahkan Sumsel

Sepakbola tim Kepri berhasil masuk ke Semifinal setelah kandaskan Sumsel dengan skor tipis 1-0/Dok: Istimewa
Pekanbaru, Keprisatu.com – Perjuangan Tim Sepakbola Kepri menuju ke babak berikutnya membuahkan hasil.
Setelah mengkandaskan Sumsel 1 – 0, akhirnya tim Kepri melaju ke semifinal, Kamis (9/22/2023). Gol cantik ini diciptakan oleh Muhammad Azhari pemain Kepri nomor 16.
Pertarungan antara Kepri dan Sumsel cukup menegangkan. Gol ke gawang Sumsel di babak pertama, membuat pemain dari Sumsel seakan meradang.
Mereka melakukan upaya menggolkan ke kandang Kepri. Namun hal tidak begitu saja dibiarkan. Akhirnya gol perdana berhasil diciptakan.
Di babak kedua pertandingan berlangsung lebih cepat dan relatif keras. Sampai sampai wasit terpaksa mengeluarkan kartu kuning.
Akhirnya jalan menuju semifinal benar benar terbuka saat wasit meniup peluit panjang tanda permainan berakhir dengan kedudukan 1 – 0 untuk Kepri.
Bona , pelatih Tim Sepakbola Kepri mengatakan tim nya akan melawan Riau  selaku tuan rumah. “Butuh mental tinggi untuk bisa memenagi pertandingan apalagi lawan kita nanti adalah Tuan Rumah Riau,” kata Bona.
Suporter dari Kepri bergabung dengan mahasiswa asal Kepri
Namun, Bona Optimis kalau anak anak asuhnya memiliki semangat tinggi dan pola permainan yang baik.
Bona elisa Simanjuntak, pelatih Tim Sepakbola Kepri mengatakan sangat bersyukur  bisa masuk ke semifinal.
“Anak-anak luar biasa mereka hari ini bermain mati-matian ya bermain mati-matian habis-habisan kita kasih tahu kemarin bahwa hari ini adalah partai final jadi nggak ada cerita lain kita harus menang dan hari ini mereka kerja sangat luar biasa,” ujar Bona.
Bona sangat bangga. Saat ini dia tengah mempersiapkan timnya untuk melawan Riau  dua hari mendatang . “Nanti kita evaluasi sama tim pelatih, karena tadi kita nonton juga mereka main lawan Lampung nanti kita evaluasi dulu apa yang harus kita kerjakan nanti nanti kita pikirkan dulu,” imbuhya.
Buralimar selaku koordinator tim Sepakbola dari KONI Kepri mengatakan “Ke depan kita tinggal langkah berikutnya lagi yang kita pikirkan untuk menghadapi tuan rumah. Kita sangat-sangat terharu, perjuangan mereka luar biasa kerjasama tim mereka sangat bagus mudah-mudahan di semifinal bisa lebih baik lagi,” kata Buralimar.
Buralimar menyebut tim Sepakbola Kepri bisa memanfaatkan   jeda dua hari untuk memulihkan ke kondisi.
“Mudah-mudahan bisa kita melaju ke babak Berikutnya ini banyak Insya Allah mudah-mudahan ,” ujar Buralimar lagi.
Bila Kepri bisa lolos ke final mengalahkan tuan rumah, maka secara otomatis tim yang lolos ke final, dinyatakan lolos PON Aceh-Sumut 2024. Kuota untuk sepak bola pada PON nanti empat tim dari Sumatera.
Di Grup B lainnya, Sumatera Barat mengalahkan Bangka Belitung dengan skor 2-1. Sumatera Barat (Sumbar) keluar sebagai juara grup, Kepri sendiri runner up. Grup A, tuan rumah Riau lolos ke semifinal sebagai juara grup, Lampung sebagai runner up grup.
Semifinal nanti, Kepri sebagai runner up grup B akan menjamu tuan rumah Riau sebagai juara grup A. Lalu, semifinal kedua, Sumbar sebagai juara grup B ketemu Lampung sebagai runner up grup A. Semifinal cabang sepak bola Porwil sendiri akan digelar di Stadion Utama Pekanbaru Riau, Minggu (12/9/2023).
Editor: Fajri Ramadhan/KS10