Beranda Kepri Cegahan Penularan Covid – 19, TS Arif Fadilah Berlakukan WFH

Cegahan Penularan Covid – 19, TS Arif Fadilah Berlakukan WFH

Setdaprov Kepri, TS Fadilah

Keprisatu.com – Gubernur Kepri Isdianto dan puluhan staf di lingkungan Pemprov Kepri, dinyatakan positif Covid – 19.

Untuk mengantisipasi penularan Covid – 19 meluas di lingkungan Pemprov Kepri, Sekda TS.Arif Fadilah berinisiatif mengeluarkan Surat Edaran berupa pemantauan dan pengawasan dalam upaya pencegahan penularan Covid – 19.

Arif Fadilah meminta kepada kepada Pimpinan OPD mengatur untuk sementara tidak diberlakukannya apel sampai waktu yang belum ditentukan. ” Saat ini ada 25 persen yang bekerja di kantor dan sisanya kerja dari rumah,” jelas Arif Fadilah, Minggu 2 Agustus 2020.

Kepada pimpinan dan staf lingkungan Pemprov Kepri yang telah melakukan pengambilan sampel Swab, tapi hasilnya belum keluar, untuk melakukan karantina mandiri. “Apabila hasilnya negatif bisa beraktivitas kembali dengan menjalankan protokol kesehatan, ” tegas Arif.

Dalam Surat Edaran Nomor 800/1044/BKPSDM – SET /202 , sampai tanggal 8 Agustus, berisi pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, diminta untuk “Menentukan pegawai yang melaksanakan tugas di kantor sebanyak 25 persen dan melaksanakan tugas di rumah 75 persen dari jumlah pegawai dengan mempertimbangkan kegiatan kantor tetap aktif. Jadi kapan diperlukan pegawai harus datang ke kantor, namun ketentuan ini tidak berlaku bagi pegawai menjalankan tugas pelayanan kesehatan Rumah sakit.

Dengan penambahan kasus baru Covid – 19 secara signifikan, termasuk Positifnya Gubernur Kepri dan staf dan jajaranya, Arif Fadilah menekankan kepada seluruh warga Kepri khususnya menjalankan protokol kesehatan, wajib memakai masker, menjaga jarak 1 meter atau lebih, mencuci tangan pakai sabun, mengunakan hand sanitizer, dimeja kantor bagi pegawai kantor. (ks 05)

Editor : tedjo