Beranda Batam Tim Atletik Kepri Berhasil Boyong Lima Medali di Hari Pertama

Tim Atletik Kepri Berhasil Boyong Lima Medali di Hari Pertama

Atlet Kepri dari cabor Atletik boyong medali di Porprov XI 2023/Foto: Ist
Pekanbaru, Keprisatu.com – Ajang  Porwil XI Sumatera di Pekanbaru, para atlet yang tergabung di Tim Atlet Kepri berhasil meraih beberapa medali.
Disampaikan oleh Official Tim Kepri, Edi, untuk hasil hari pertama, Tim Atletik Kepri berhasil maraih perak di nomor 100 m putra atas nama Rio.
Selanjutnya, jelas Edi, di nomor 100 m atlet Kepri berhasil menggondol medali perunggu atas nama Cristiyan, medali perunggu 400 m putri atas nama Yurnita, medali perunggu 10.000 m atas  Ahmad Daroni  dan Shiren Febriyanti dengan total medali hari pertama 4 perunggu dan 1 perak.
Untuk menambah pundi pundi medali, Edi mengatakan anak anak asuhnya akan bertanding Senin (6/11/2023) sore.
“Untuk sore hari ini akan ada 4 atlit yang masuk final 200 m putra dan putri, serta final 300 m steplechase putri,” imbuh Edi.
Sebelumnya, disampaikan Edi selaku pelatih atletik mengatakan untuk sesi pagi, cabor atletik memperlombakan 10000 meter putra dan 100 meter putra sebagai peraih medali yang pertama bagi tim Atletik Kepri.
Sebelumnya,  atlit Kepri  berhasil meraih medali perunggu di 10000 meter putra atas nama Ahmd Daroni dengan catatan waktu 33 menit.
Masih kata Edi , sedangkan di nomor 100 meter putra dengan atlit Rio dan Christyan berhasil masuk final di sore hari ini.
Imbuh Edi, atlit 400 meter putri atas nama Yurnita dan Dewi. “Keduanya (Yurnita dan Dewi) berhasil mencapai final di sore hari ini juga.
Sedangkan di nomor lompat jauh putri atas nama Sriyulianti masuk final juga di sore ini.
“Untuk itu kami mohon kepada seluruh masyarakat Kepri, mohon memberikan doa terbaik untuk para attlet yang sedang berjuang di stadion Tengku Tambusai Kampar, Riau,” kata Edi. (*)