Beranda Batam Rudi Angkat Orang Humas Urus Pelabuhan Batam

Rudi Angkat Orang Humas Urus Pelabuhan Batam

61
0
Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi mengangkat orang humas urus Pelabuhan Batam.
Dendi Gustinandar, satu pejabat yang dilantik oleh Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi pada Jumat (27/8/2021).
Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi mengangkat orang humas urus Pelabuhan Batam.
Dendi Gustinandar, satu pejabat yang dilantik oleh Kepala BP Batam, H. Muhammad Rudi pada Jumat (27/8/2021).

Keprisatu.com – Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, H. Muhammad Rudi bervisi jauh ke depan untuk menghidupkan pelabuhan. Salah satunya justru menempatkan orang humas untuk mengurus pelabuhan.

Itu terlihat saat Rudi merombak susunan pejabat di Badan Pengusahaan Batam. Ia mengangkat orang yang dianggap mengerti manajemen dan komunikasi untuk membesarkan pelabuhan Batam. Pejabat yang mendapat amanah tersebut adalah Dendi Gustinandar.

Dendi Gustinandar merupakan Direktur Humas, Promosi, dan Protokol BP Batam. Kini mengemban amanah sebagai Direktur Badan Usaha Pelabuhan (BUP) BP Batam.

Kepala BP Batam Rudi telah melantik Dendi bersama beberapa pejabat lainnya pada Jumat (27/8/2021). Rudi sebelumnya telah menyusun SOTK baru tersebut.

BACA JUGA: Kepala BP Batam Lantik 297 Pejabat Struktural dan Manajemen di Lingkungan BP Batam

Menurut Rudi, SOTK baru itu sudah selesai pekan lalu sehingga pelantikan bisa segera. Ada tugas baru dari pusat sampai ke daerah dan tersampaikan ke BP Batam. Salah satunya soal pelabuhan Batam.

Salah satunya paling prioritas, imbuh Rudi, adalah Pelabuhan Batu Ampar Batam. Prioritas lainnya menyangkut Bandara Hang Nadim, infrastruktur, dan rumah sakit. Prioritas-prioritas itu akan mendorong investasi di masa depan.

Melalui laman FB-nya, Dendi mengaku selama 20 bulan menjabat Direktur Humas, Promosi, dan Protokol BP Batam cukup banyak memberi wawasan dan inspirasi serta pengalaman. Namun ia memohon maaf jika selama itu ia ada tersalah kata dan perbuatan. (KS04)

BACA JUGA BERITA LAIN:

Gubernur Ansar Cari Sekdaprov Baru

Sandiaga Siap Kembangkan Pariwisata Halal Kepri

Tahapan Pilpres Bakal Mulai Januari 2022