Beranda Karimun Penyebaran Covid-19 Kian Meningkat, Pemkab Karimun Terapkan WFH

Penyebaran Covid-19 Kian Meningkat, Pemkab Karimun Terapkan WFH

Presiden Larang Pejabat dan ASN Buka Bersama
Foto ilustrasi.
Ilustrasi ASN.

Keprisatu.com – Pasca terjadinya lonjakan kasus penyebaran Covid-19, Pemerintah Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, mulai memberlakukan Work From Home (WFH), bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan kerja Pemkab Karimun. Pemberlakuan WFH tersebut bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Karimun dan timbulnya klaster baru.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karimun, Sudarmadi, mengatakan pemberlakuan WFH sudah mulai sejak Senin (2/11) kemarin. “Sebenarnya sudah berlaku sejak kemarin. Ini sesuai dengan surat dari Kementerian,” kata Sudarmadi, Rabu (4/11).

Ia mengatakan, pemberlakuan WFH itu dilakukan dengan sistem shift atau bergantian. Setiap harinya, hanya 50 persen ASN yang bekerja di kantor, sedangkan 50 persen lainnya bekerja dari rumah. “Paling shiftnya sehari masuk besok digantikan yang lain. Intinya tidak sampai 50 persen,” jelas Sudarmadi.

Ia mengatakan, pemberlakuan WFH tersebut dilakukan secara bertahap, karena masih ada sebagian Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang belum menerapkan. “Tapi rata-rata masih masuk. Sebenarnya sudah berlaku hari Senin kemarin. Tapi OPD banyak yang mau bekerja di kantor,” ujarnya.

Sudarmadi menyebutkan, pelaksanaan pengaturan WFH bagi pegawainya juga diserahkan kepada masing-masing OPD, sebagaimana kebutuhan. Bahkan apabila pimpinan OPD memerintahkan pegawainya yang tengah WFH untuk masuk karena ada tugas penting, maka pegawai tersebut wajib datang ke kantor.

“Kalau kepala OPD memerintah masuk, ya maka harus masuk. Disesuaikan kebutuhan masing-masing OPD,” katanya.

Seperti diketahui, saat ini angka kasus Covid-19 di Karimun terus mengalami lonjakan. Hal itu terjadi sejak awal Oktober lalu. Segala upaya telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Karimun untuk memutus mata rantai penyebarannya, terakhir yakni dengan penerapan WFH.(ks12)

Editor : Aini