Beranda Tanjungpinang Kodim 0315/Tanjungpinang Bersama Pemko Berkolaborasi dalam Penanggulangan Stunting

Kodim 0315/Tanjungpinang Bersama Pemko Berkolaborasi dalam Penanggulangan Stunting

53
0
Tanjungpinang, Keprisatu.com – Bonus demografi yang akan dialami Indonesia menjadi perhatian khusus Presiden RI Joko Widodo. Jokowi mencanangkan program Indonesia zero stunting pada tahun 2030.
Menindaklanjuti arahan Jokowi, Pemerintah Kota Tanjungpinang dengan dukungan Kodim 0315/ Tanjungpinang, BKKBN Kepri, perguruan tinggi kesehatan, SMA, dan SMP se – Kota Tanjungpinang akan melaksanakan kegiatan Gerakan Kolaborasi Penanggulangan Stunting Dan Pencanangan Kampung Keluarga Berkualitas di lapangan Makodim 0315/Tanjungpinang, Selasa (14/3).
“Kegiatan tersebut dipusatkan di lapangan Makodim 0315/Tanjungpinang. Namun secara serentak juga diikuti oleh ribuan pelajar SMA dan SMP dari sekolahnya masing-masing secara virtual. Besok juga akan ada enam pasangan calon pengantin yang mengikuti kegiatan.
Stunting merupakan isu nasional, dan melalui kolaborasi dengan berbagai pihak diharapkan Tanjungpinang mampu mendukung target zero stunting 2030,” kata Kadis Kominfo Kota Tanjungpinang, Teguh Susanto (13/3).
Penanggulangan stunting di Kota Tanjungpinang akan diisi dengan berbagai kegiatan. Salah satu kegiatan yang akan dilaksanakan serentak Selasa (14/3) adalah pemberian tablet tambah darah (TTD) kepada pelajar putri SMA dan SMP di Tanjungpinang. Para pelajar, yang juga menjadi target penanggulangan stunting juga akan mengisi kegiatan dengan pembuatan yel-yel sekolahnya masing-masing.
Untuk mensukseskan program Indonesia zero stunting 2030, lanjut Teguh,  penanggulangan stunting sudah akan dimulai sejak remaja dan pasangan yang akan menikah. Tidak lagi hanya ditujukan kepada ibu hamil dan balita. Oleh sebab itu, pemberian TTD kepada para pelajar, tambahan asupan gizi kepada ibu hamil dan balita merupakan upaya pencegahan  bayi stunting. (*)
Editor: Fjr/KS10