Beranda Kesehatan Enam Olahraga Ini Membikin Jantung Sehat

Enam Olahraga Ini Membikin Jantung Sehat

Enam olahraga yang membikin jantung sehat.
Lari merupakan salah satu olaraga yang membikin jantung sehat.

Keprisatu.com – Jantung mempunyai tugas memompa darah ke seluruh tubuh. Jaringan otot yang kuat dan bekerja dengan baik dalam memompa darah merupakan tanda jantung seseorang sehat dan normal.

Data Kementerian Kesehatan RI di tahun 2019 menunjukkan penyakit jantung menjadi penyebab kematian terbanyak kedua di Indonesia. Agar jantung Anda tetap sehat, normal, dan kuat, Anda perlu tetap aktif secara fisik.

Studi menunjukkan bahwa jalan cepat selama 30 menit sehari dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko penyakit jantung. Namun, jika Anda tertarik untuk berolahraga dan ingin mendalami berbagai bentuk latihan untuk meningkatkan kesehatan jantung, berikut beberapa latihan yang bisa Anda coba. Berikut olahraga tersebut, Bisnis.com melansirnya dari Times of India, Senin (30/8/2021).

1. Berlari

Berlari dengan kecepatan biasa atau sedang membuat jantung Anda terpompa. Ini juga dapat membantu meningkatkan kemampuan dalam jangka panjang, dan membuat Anda berumur panjang.

2. Yoga

Banyak orang yang mengira yoga hanya untuk meningkatkan fleksibilitas. Tapi jangan salah, yoga juga dapat meningkatkan detak jantung Anda dan menurunkan tingkat tekanan darah Anda.

3. Berenang

Mengutip Alodokter, Senin (30/8/2021), sebuah penelitian menunjukkan bahwa berenang dapat meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh dan kemampuan tubuh dalam menggunakan oksigen. Ini juga dapat membantu menargetkan otot-otot seluruh tubuh Anda dan memperkuat tulang Anda.

4. Latihan interval

Latihan interval adalah cara yang bagus untuk mendapatkan latihan berukuran penuh dalam waktu singkat. Ini dapat membantu meningkatkan dan menurunkan detak jantung dan membakar banyak kalori.

5. Bersepeda

Studi menunjukkan bahwa bersepeda dapat meningkatkan detak jantung Anda serta kesehatan mental Anda. Mengendarai sepeda bahkan dengan kecepatan sedang selama 30 menit dapat memberi Anda banyak manfaat.

6. Menari

Jika Anda tertarik dan suka menari, sertakan dalam rutinitas harian Anda untuk menjaga kesehatan jantung Anda. Anda juga dapat memilih Zumba jika ingin mencoba sesuatu yang berbeda. (KS04)

BACA JUGA ARTIKEL LAIN:

Tidur Miring Kiri Kurang Sehat bagi Jantung?

Enam Tips Menjalani Isolasi Mandiri di Rumah

Kiat Menjaga Kondisi Fisik Selama Bekerja dari Rumah