Beranda Karimun Dinkes Tunggu Hasil Swab 400 Kontak Erat Pasien Positif

Dinkes Tunggu Hasil Swab 400 Kontak Erat Pasien Positif

Jangan Lengah, Ini Predikdi Gelombang Ketiga Covid-19 di Indonesia
Ilustrasi
Dinkes Tunggu
Ilustrasi Covid-19. (Google.com)

Keprisatu.com – Dinkes Karimun tunggu hasil swab 400 orang kontak erat pasien positif Covid-19, Rabu (2/6/2021).

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Karimun dan juga Ka Dinkes Karimun Rachmadi mengatakan, saat ini kasus positif Covid-19 di Kabupaten Karimun terus alami penambahan.

Tercatat, pada 2 Juni 2021 pihaknya kembali menerima hasil swab ratusan kontak erat paisien positif Covid-19 dari Balai Teknis Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKL-PP) Kota Batam.

“Hari ini ada penambahan kembali sebanyak 133 orang terkonfirmasi positif, satu antaranya meninggal dunia,” kata Rachmadi, Rabu (2/6/2021).

Ia mengatakan, hasil pemeriksaan swab, kasus konfirmasi positif berjumlah 133 orang, sementara untuk pasien sembuh 19 orang.

Secara komulatif, total kasus Covid-19 sejak Maret 2020, sebagai berikut positif Covid-19 berjumlah 1383 orang, sembuh 864, positif aktif 483 orang dan meninggal dunia 36 orang.

“Sejauh ini kita masih menunggu hasil pemeriksaan swab 400 orang kontak erat. Kita berharap tidak ada penambahan lagi,” katanya.

Rachmadi mengatakan, penambahan positif Covid-19 hari masih didominasi klaster keluarga dan perusahaan. Ia berharap, angka posien positif dapat segera terkendali.

“Kelaster keluarga. Perusahaan juga ada,” katanya.

Ia meminta kepada masyarakat untuk tetap waspada dan selalu mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M.

“Peran serta masyarakat sangat penting, kita harapkan masyaralat juga terus disiplin dan hindari kerumunan,” katanya.

(Ks12)

Baca juga :

Karimun Laporkan Penambahan 167 Kasus Positif Hari Ini

Karimun Dapat Kuota 900 Lowongan CPNS dan PPPK