Keprisatu.com – Kolesterol tinggi merupakan salah satu momok yang mengganggu kesehatan. Kadar kolesterol tinggi bisa berakibat fatal bagi tubuh. Bisa menyebabkan troke dan penyakit-penyakit berat lainnya.
Namun, tenang! Setiap penyakit tentu ada obatnya. Diantaranya dengan cara pengobatan secara alami. Seperti yang diungkapkan Harvard Health Publishing, beberapa makanan memang dapat menjadi cara menurunkan kolesterol dalam tubuh. Kemudian beberapa olaraga juga bisa menurunkan kolesterol jahat yang bersarang di tubuh.
Berikut 11 cara alami yang bisa menurunkan kolesterol dalam tubuh:
1. Oat
Cara menurunkan kolesterol pertama adalah mengonsumsi oat. Semangkuk oat disebut memberikan 1-2 gram serat larut untuk tubuh. Pedoman nutrisi saat ini merekomendasikan untuk memenuhi kebutuhan serat per hari sebanyak 20-35 gram.
Dengan mengonsumsi semangkuk oat, Anda bisa menambahkan pisang atau stroberi untuk melengkapi kebutuhan serat.
2. Minyak nabati
Menggunakan minyak nabati cair seperti canola, bunga matahari, safflower, dan jenis lainnya saat memasak ternyata dapat membantu menurunkan Low-Density Lipoprotein (LDL) sebagai pembawa kolesterol.
3. Apel, anggur, stroberi, jeruk
Buah-buahan itu mengandung pektin yang sangat tinggi. Pektin merupakan sejenis serat larut yang dapat menurunkan LDL.
4. Makanan yang mengandung sterol dan stanol
Sterol dan stanol yang diekstrak dari tanaman dapat menyerap kolesterol dari makanan. Mengonsumsi sterol atau stanol sebanyak 2 gram per hari dipervaya dapat menurunkan kolesterol LDL hingga 10 persen.
5. Kedelai
Mengonsumsi kedelai atau makanan yang terbuat dari kedelai diyakini ampuh untuk menurunkan kolesterol. Peneliti menunjukkan bahwa mengonsumsi 25 gram protein kedelai per hari dapat menurunkan LDL sebesar 5 hingga 6 persen.
6. Ikan berlemak
Konsumsi ikan sebanyak 2-3 kali seminggu juga dapat menurunkan LDL. Hal ini dapat menjadi pengganti daging yang memiliki lemak jenuh penambah LDL.
Salah satunya ikan yang mengandung omega 3, karena dapat mengurangi trigliserida dalam aliran darah dan menjaga kesehatan jantung.
Bukan hanya dari makanan, kolesterol juga bisa turun dengan pola hidup sehat.
1. Lari
Jika persendian tubuh sedang dalam kondisi sehat, olahraga lari bisa dicoba. Selain dapat menurunkan kadar kolesterol, lari juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan.
2. Jalan cepat
Jalan cepat tidak hanya baik untuk menjaga kesehatan sendi dan jantung, tapi juga untuk menurunkan kolesterol. Selain itu, jalan cepat juga dapat mengurangi risiko terkena kolesterol tinggi dan tekanan darah tinggi.
3. Bersepeda
Bersepeda ternyata menghabiskan energi yang sama dengan lari. Jika persendian sering terjadi di area pinggul dan lutut, maka bersepeda dapat menjadi pilihan yang tepat.
Dalam Journal of American Heart Association, peneliti mengungkapkan bahwa orang yang bersepeda ke tempat kerja kemungkinan kecil mengalami kolesterol tinggi dibandingkan mereka yang tidak bersepeda.
4. Berenang
Dalam sebuah studi tahun 2010, peneliti membandingkan aktivitas renang dengan berjalan kepada perempuan berusia 50-70 tahun. Hasil menunjukkan bahwa berenang dapat meningkatkan berat badan melalui massa otot, mengurangi lemak tubuh, dan kadar kolesterol LDL terkontrol dengan baik.
5. Yoga
Selain dapat mengurangi risiko penyakit jantung, yoga ternyata juga mampu mengatur kadar kolesterol. Dalam Indian Heart Journal tahun 2013, peneliti mengungkapkan bahwa rutin melakukan yoga selama tiga bulan membantu mengurangi kolesterol total dan kolesterol LDL.
Selanjutnya, dalam European Journal of Preventive Cardiology, peneliti melaporkan bahwa orang yang rutin melakukan yoga mampu menurunkan kolesterol LDL, kolesterol HDL, dan tekanan dara secara signifikan. (KS04)