Beranda Batam Cek Kesehatan Gratis Bidokkes Polda Kepri di Masjid Al Kaffah Legenda Malaka

Cek Kesehatan Gratis Bidokkes Polda Kepri di Masjid Al Kaffah Legenda Malaka

73
0

Batam, Keprisatu.com –  Polda Kepri dalam hal ini Biddokkes Polda Kepri kembali memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat saat Ramadan, sebagai bentuk kepedulian polisi bagi masyarakat selama menjalani ibadah di bulan suci ini.

Kali ini, Biddokes Polda Kepri memberikan pelayanan di Masjid Al Kaffah, Legenda Malaka, Batam Kota, Sabtu (23/3/24).

Dari pantauan, kehadiran tenaga kesehatan dari Biddokes Polda Kepri itu disambut warga setempat. Mereka datang ada yang untuk mengecek kolestetol, hipertensi, gula darah dan asam urat.

Salah satu warga, Muhammad Hasim sangat berterima kasih dengan pelayanan tersebut. Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat, apalagi bagi orang yang tidak memiliki waktu untuk memeriksa kesehatan karena sibuk bekerja.

“Sangat bagus ya, saya termasuk orang yang jarang punya waktu untuk mermeriksa kesehatan. Jadi tadi langsung saya manfaatin buat cek kolesterol,” kata dia.

Sementara, Kabidokes Polda Kepri, Kombes Muhammad Haris mengatakan, untuk pelayanan kesehatan ini diberikan untuk anggota polri dan masyarakat sekitar yang melaksanakan salat tarawih.

“Targetnya untuk anggota polri dan masyarakat yang melaksanakan ibadah di Masjid. Jadi anggota atau masyarakat bisa memeriksakan kesehatannya sebelum salat Isya dan tarawih atau sesudahnya,” ujar Haris.

Haris menjelaskan bahwa layanan kesehatan gratis selama Ramadan ini nantinya akan dilakukan keliling di seluruh Masjid di Kepri. Nantinya target utama ada di Kampung Tua di Batam dan hiterland serta daerah padat penduduk.

“Program Ramadan sehat dilakukan di Masjid, masyarakat. Masjid kampung tua dan masyarakat yang membutuhkan. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat positif bagi masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.

Haris menerangkan, dalam melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis ini pihaknya menghadirkan tenaga medis yang berpengalaman dari Bidokkes Polda Kepri yang ditugaskan untuk memberikan pelayanan pengobatan gratis kepada masyarakat.

“Ini bertujuan Ramadan sehat. Apalagi kita tahu konsumsi makanan meningkat di bulan Ramadhan,” katanya.

Dia menambahkan, pelayanan yang diberikan antara lain pemeriksaan kesehatan umum, pemberian vitamin dan obat sesuai keluhan jamaah. Selain itu tim kesehatan Polda Kepri juga memberikan penyuluhan kesehatan mengenai cara menjaga kesehatan dan mencegah penyakit selama bulan puasa.

“Masyarakat diharapkan dapat meningkatkan kesadaran tentang pentingnya menjaga kesehatan dan pola hidup sehat,” ujarnya. (KS14)

Editor : Tedjo