Keprisatu.com – Satuan Tugas (Satgas) pangan Polda Kepri melakukan sidak ke sejumlah pasar, Kamis (6/5/21). Hal ini berkaitan dengan stabilisasi harga dan ketersediaan stock barang kebutuhan pokok menjelang hari Raya Idul Fitri 1442 H Tahun 2021 M.
Sidak tersebut terdiri dari Disperindag Provinsi Kepri yang dihadiri langsung oleh Kadisperindag Provinsi Kepri Burhanuddin, Ditreskrimsus Polda Kepri yang dihadiri Kasubdit I Ditreskrimsus Polda Kepri AKBP Tidar Wulung dan BPOM Kepri yang dihadiri Kepala BPOM Kepri Heru Purnomo dan juga Ka Bulog Sub Divre Kota Batam Rifki.
Kasubdit I Ditreskrimsus Polda Kepri AKBP Tidar Wulung mengatakan, selain pasar pihaknya juga melakukan sidak ke sejumlah distributor. “Jadi kita sidak ke pasar Mitra Raya dan PT. Batam Frozen Foon, PT. Aneka Tata Niaga dan juga gudang Bulog,” kata Tidar.
Sementara, untuk harga kebutuhan pokok dipasar diketahui bahwa dipasar Mitra Raya Batam Center, daging sapi Frozen dijual dengan harga Rp 90.000 per kg sedangkan daging segar Rp 140.0000 per kg. Untuk harga cabe merah Rp 36.000 per kg, cabe rawit Rp 36.000 per kg dan cabe setan Rp 75.000 per kg.
“Sedangkan bawang merah Rp 26.000 per kg, bawang puting Rp 26.000 per kg, Gula Curah Rp 11.000 per kg, telur Medan Rp 45.000 per kg, Beras premium Rp 13.000 per kg dan minyak goreng Rp 12.000 per kg,” katanya.
Berdasarkan pantauan harga tersebut, diketahui saat ini mengalami kenaikan terhadap beberapa barang kebutuhan pokok yaitu telur, daging dan daging ayam berkisar Rp 3000 sampai Rp 5000, namun dalam batas kenaikan yang wajar,” katanya.
Sementara itu, untuk di PT. Batam Frozen Food berdasarkan hasil sidak gudang distributor Daging harga dan distribusi masih dalam keadaan aman dan terkendali. Diperkirakan kenaikan harga daging internasional sekitar 10 – 20 % dan berdampak kepada harga jual dalam negeri dan masih dalam batas kewajaran.
“Untuk PT. Aneka Tata Niaga distributor bawang semua masih dalam keadaan aman,” jelasnya.
Untuk gudang Bulog Sub Divre Batam, cadangan beras Bulog terdapat 2000 Ton, hal tersebut masih dalam keadaan aman untuk beberapa bulan kedepan atau bahkan menghadapi hari Raya Idul Fitri.
“Idul Fitri masih aman stok beras kita,” pungkasnya. (KS14)
Editor : Tedjo