Keprisatu.com- Sebanyak 62 orang Kepala Keluarga (KK) di Desa Pauh, Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) akan segera menerima bantuan alat tangkap dari Anggota DPRD Kepri Bakti Lubis.
Alat tangkap itu merupakan bantuan dari Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Kepri dari aspirasi Anggota DPRD Kepri Bakti Lubis pada tahun 2020 lalu.
Sebelum menyerahkan bantuan itu, Bakti Lubis bersama DKP Provinsi Kepri lebih dulu melakukan verifikasi terhadap penerima bantuan itu. Kegiatan itu disaksikan oleh Kepala Desa Pauh Usman.
“Saya menyambut baik program bantuan ini dan harapannya dapat di manfaatkan penerima bantuan sebagaimana mestinya dan tidak di jual,” kata Usman, Kamis (9/9/2021).
Rasa terimakasih dan apresiasi setinggi- tingginya juga di sampaikan oleh Ketua Kelompok Nelayan Dea Pauh Nasir.
Menurutnya, bantuan ini sudah sangat membantu warga Desa Pauh yang sebagian besar bermata pencaharian sebagai Nelayan.
“Kami sangat berbesar hati yang mana usulan yang kami ajukan tahun 2020 lalu melalui pak Bakti Lubis dapat terealisasi. Tentu ini sangat bermakna bagi kami nelayan pesisir,” ujar Nasir.
Sementara itu Afrizal selaku perwakilan Bakti Lubis mengatakan khusus untuk Desa Pauh usulan yang sudah terealisasi di antaranya pemasangan meteran plus instalasi listrik untuk 33 KK masing masing memperoleh lima titik.
Kemudian sejumlah unit mesin tempel Yamaha 15 PK dan bantuan jaring tangsi.
“Dan masih banyak lagi usulan lainnya yang masih berproses. Hal ini terwujud berkat kerjasama semua pihak, baik dari masyarakat, legislatif dalam hal ini Pak Bakti Lubis maupun OPD terkait,” ujar Afrizal mewakili Bakti Lubis.
(Ks12)
Baca juga ;
PT Timah Salurkan Bantuan Program TJSL Ratusan Juta ke Masyarakat Karimun