Beranda Karimun 12 Pasien Covid-19 di Karimun Dinyatakan Sembuh

12 Pasien Covid-19 di Karimun Dinyatakan Sembuh

Tiga bulan
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun, Rachmadi.(dok)
Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Karimun, Rachmadi.

Keprisatu.com – Sebanyak 12 orang pasien Covid-19 di Kabupaten Karimun dinyatakan sembuh. Kabar resmi kesembuhan pasien itu disampaikan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Karimun, Jumat (30/10).

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Karimun, Rachmadi, mengatakan 12 orang pasien positif yang dinyatakan sembuh merupakan pasien yang menjalani perawatan di Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Galang, Kota Batam. “Ada 12 pasien sembuh. Mereka yang menjalani perawatan di RSKI Galang,” kata Rachmadi, Jumat siang.
Rachmadi mengatakan, secara komulatif pasien sembuh Covid-19 di Kabupaten Karimun berjumlah 70 orang. Sementara untuk angka komulatif terkonfirmasi positif berjumlah 164 orang.
“Jadi hari ini ada penambahan 3 pasien positif baru di samping 12 pasien yang sembuh. Sehingga pasien positif aktif saat ini yang masih menjalani perawatan itu ada 86 orang,” katanya.
Rachmadi berharap, masyarakat Kabupaten Karimun tetap meningkatkan kewaspadaan dan disiplin protokol kesehatan. Hal tersebut bermaksud agar penyebaran Covid-19 di wilayah Karimun bisa ditekan kembali.
“Masyarakat tetap menggunakan masker, mencuci tangan dan jaga jarak. Kita berharap angka kasus ini bisa kembali turun,” katanya.
Hingga saat ini, diketahui total dari awal konfirmasi di Kabupaten Karimun sebanyak 164 kasus positif Covid-19. Dari jumlah tersebut, 86 orang masih menjalani perawatan, 70 pesien telah selesai menjalani isolasi atau sembuh dan 8 meninggal dunia.(ks12)
Editor : Aini