Keprisatu.com – Komunitas Tangan di Atas (TDA) menyelenggarakan Pesta Wirausaha secara online melalui platform website pestawirausaha.id. Kegiatan ini akan berlangsung pada tanggal 22 hingga 23 Januari 2021.
Gelaran Pesta Wirausaha ini dalam rangka Milad TDA ke-15, sekaligus untuk mendorong kemandirian dan pemberdayaan ekonomi. Pesta Wirausaha virtual ini menjadi acara pesta wirausaha 3D virtual pertama oleh komunitas wirausaha.
“Tema Limitless For Change menjadi tema Pesta Wirausaha (PW) Virtual,” kata Direktur Pesta Wirausaha 6.0 Deliyana Oktaviani dalam siaran pers.
Menurut Deliyana, tema ini bertujuan membawa semangat untuk para pelaku UKM dalam menerima dan beradaptasi dengan berbagai perubahan. Sehingga lebih siap untuk bangkit kembali di tahun ini. Melalui tema ini, pihaknya mengajak untuk tidak membatasi diri dan keluar dari zona nyaman.
Pesta Wirausaha virtual memiliki rangkaian acara dari 21 hingga 31 Januari 2020. Acara ini memiliki 5 kategori konten yakni Panggung Inspirasi sebagai signature dari Pesta Wirausaha. Kemudian Experiental Classyang merupakan sesi FGD (focus group discussion) business owner untuk business owner. Mastery Class dengan kelas offline yang tersebar di beberapa kota di Indonesia. Special Class yaitu in depth sharing dari tokoh nasional dan TDA Talks, sharing session dari member TDA untuk member TDA.
Panggung Inspirasi
Panggung Inspirasi merupakan panggung utama yang menghadirkan para pembicara inspiratif nasional. Para pembicara ini akan berbagi insight dan wawasan mengenai industri kewirausahaan.
Sementara Mastery Class adalah satu-satunya rangkaian yang tersedia secara offline dan online. Secara online, program ini berlangsung secara live dari Batam, Surabaya, Bali, Tangerang, Samarinda, Palu, Makassar, Bogor, dan Depok.
Selain itu ada juga Virtual Expo dengan virtual booth berukuran 6×6 untuk wirausaha yang ingin mengenalkan produknya. Sebelumnya, TDA menggelar kegiatan Road to PWN 2021 yang terdiri dari kegiatan tambahan seperti Coaching Digitalserta EntrepreneuRun Virtual 15K.
Komunitas TDA adalah suatu komunitas yang beranggotakan para wirausahawan muda dan orang-orang yang berminat pada dunia wirausaha. Hingga saat ini komunitas yang lahir pada 2006 tersebut sudah memiliki 20 ribu member terdaftar. Member ini tersebar di 95 kota seluruh Indonesia dan lima negara, yakni Malaysia, Singapura, Hongkong, Mesir, dan Australia. (ks08)
Baca juga: Suryani Tetap Komit Majukan UMKM