Beranda Kepri Kasus Covid-19 di Kepri Nyaris Tembus 5.000 kasus

Kasus Covid-19 di Kepri Nyaris Tembus 5.000 kasus

35
0
Foto ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19

Keprisatu.com. – Table jumlah warga Batam yang terpapar Covid – 19 di Kota Batam,  merangkak naik. Kali ini pertambahannya mencapai angka 36.  Sehingga kumulatif Covid-19 di Kota Batam saat ini, mencapai 3.628 orang .

Data  dirilis dari Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam pada 19 November 2020, dari jumlah 3.628, jumlah sebanyak 2849 pasien dinyatakan sembuh dan bisa pulang, semantara 688 pasien masih harus menjalani perawatan.

Ketua Bidang Kesehatan Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengatakan, pasien positif Covid-19 , “Data ini merupakan hasil pemeriksaan swab oleh Tim Analis Laboratorium  BTKL PP Dan Analis Laboratorium RSKI Covid-19 Galang berdasarkan hasil Temuan Kasus Baru Dan Hasil Tracing,” kata Didi Kusmarjadi, Kamis (19 /11/2020).

Keluhan yang didapati beraneka ragam, mulai dari hilangnya indra pencium hingga memeriksakan diri untuk keperluan pekerjaan. Sehari sebelumnya, Tim Gugus Tugas merilis juga sebanyak 28 orang pasien positif Covid-19 Kota Batam. Dari jumlah tersebut, 17 di antaranya adalah pasien laki laki dan 11 pasien perempuan.

Dari data Tim Gugus Tugas Covid Propinsi Kepri, kumulatif pasien Covid-19 untuk Propinsi Kepri sampai 19 November 2020, jumlahnya adalah 4.988 orang. Dari angka itu, jumlah pasien terkonfirmasi sembuh mencapai 3.905 (78%) kasus aktif (dalam perawatan) sebanyak 954 (19,1%) dan meninggal sebanyak 129 (2,6%). (tedjo-r)