Beranda Batam Ditlantas Polda Kepri Berbagi Takjil Berbuka dengan Pengendara

Ditlantas Polda Kepri Berbagi Takjil Berbuka dengan Pengendara

Batam, Keprisatu.com –  Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas, Ditlantas Polda Kepri menggelar kegiatan pembagian takjil serta memberikan imbauan keselamatan kepada pengguna jalan yang mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan memakai helm berstandar SNI. Bertempat di Jalan Ahmad Yani Lamp. Merah Simp. Kara Senin (18/3/2024), pukul 16.30 WIB.

Kasubditregident Ditlantas, KBO Ditlantas, dan seluruh Polwan Ditlantas Polda Kepri turut serta dalam kegiatan ini. Sebelum memulai pembagian takjil, dilakukan apel cek kesiapan untuk memastikan segala persiapan telah dilakukan dengan baik.

Selama kegiatan berlangsung, masyarakat yang tertib dalam berlalu lintas dan menggunakan helm berstandar SNI mendapatkan takjil sebagai bentuk apresiasi dari Ditlantas Polda Kepri. Di samping itu, personel Polwan Ditlantas juga memberikan imbauan, penyuluhan, dan teguran kepada pengguna jalan yang belum mematuhi aturan keselamatan berlalu lintas.

“Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan menggunakan perlengkapan keselamatan seperti helm berstandar SNI. Ini adalah langkah nyata kami untuk menciptakan lingkungan berlalu lintas yang aman dan tertib,” tutur Dirlantas Polda Kepri Kombes. Pol. Tri Yulianto, S.I.K., M.Si.,

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan patroli dialogis untuk mengantisipasi potensi kerawanan seperti pencurian barang bawaan dan parkir sembarangan, khususnya kendaraan roda dua.

“Terakhir, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menambahkan untuk masyarakat yang ingin mengadukan atau melihat kejahatan serta memerlukan bantuan kepolisian dapat menghubungi Call Center Polisi 110 atau Unduh Aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store,” tutup Kabidhumas Polda Kepri, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si. (Ks03)