Beranda Tanjungpinang Ansar Ahmad – Nyanyang Kampanye Perdana di Tanjungpinang

Ansar Ahmad – Nyanyang Kampanye Perdana di Tanjungpinang

36
0
Cagub Kepri Ansar Ahmad dan Cawagub Nyanyang Harris Pratamura

Tanjungpinang, Keprisatu.com – Calon Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, mengungkapkan alasan utama mengapa ia memilih Nyangnyang Haris Pratamura sebagai pasangannya dalam pilkada mendatang .

Menurut Ansar, jika diberikan amanah untuk memimpin Kepulauan Riau, pasangan ini akan memiliki keleluasaan untuk mendapatkan dukungan dari pemerintah pusat.

Hal itu disampaikannya saat menggelar kampanye perdana Pilkada Kepri 2024 pada Minggu (29/9/2024).

Ansar menekankan bahwa Nyangnyang, sebagai kader Partai Gerindra yang dipimpin oleh Prabowo Subianto-Presiden RI terpilih yang akan segera dilantik-mampu membawa Kepri ke dalam koalisi yang dekat dengan pemerintahan pusat.

Dengan demikian, Provinsi Kepulauan Riau di bawah kepemimpinan Ansar-Nyangnyang akan memiliki akses yang lebih baik untuk mendukung berbagai proyek pembangunan.

“Kita berada di koalisi yang terang benderang, karena ada di koalisi yang ada presidennya,” jelas Ansar, merujuk pada hubungan politik strategis yang dimiliki pasangan ini.

Ansar juga menekankan pentingnya dukungan dari pemerintah pusat untuk melanjutkan berbagai program pembangunan di Kepri, termasuk proyek-proyek besar seperti Jembatan Batam-Bintan dan pembukaan kawasan ekonomi khusus (KEK) baru yang membutuhkan investasi dan bantuan dari pusat.

“Mustahil tanpa dukungan pemerintah pusat, (pembangunan) bisa berjalan,” tambah Ansar.

Selain mendapatkan dukungan dari pemerintah pusat, pasangan Ansar-Nyangnyang juga didukung oleh 12 partai politik di DPRD Provinsi Kepri, yang menguasai 33 dari 45 kursi. Ansar menyebut bahwa dukungan tersebut akan membuat mereka lebih kuat di legislatif dan eksekutif, memperlancar berbagai kebijakan pembangunan yang diharapkan oleh masyarakat Kepri. (KS03)