Beranda Bintan Hujan Seharian, Warga Bintan Kaget Batu Miring Makam Kamboja Roboh

Hujan Seharian, Warga Bintan Kaget Batu Miring Makam Kamboja Roboh

Keprisatu.com – Warga dikejutkan dengan video berdurasi 1.48 detik dari Group Whaatshap, Warga Kamboja dan sekitarnya, soal robohnya batu miring di sebuah makam Sabtu (17/4/2021).

Diduga kuat pascahujan deras pada pagi Sabtu hingga menjelang sore, membuat batu miring pembatas makam atau kuburan kaum muslimin yang berada di Kelurahan Tanjung Uban Selatan, Kecamatan Bintan Utara, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepri roboh.

Akibatnya  membuat makam yang berada di atasnya menimpa kuburan yang berada di bawahnya, karena kondisi makam yang bertingkat – tingkat.

Saat dikonfirmasi  Camat Bintan Utara Firman Setyawan  mengatakan, “Kami sudah  mengetahui, dan melaporkan ke OPD Teknis yang menangani pemakaman,” ujar Firman.

Untuk kerugian saat ini Firman belum bisa menjelaskan, Minggu  dari Kecamatan RT/RW akan mengadakan Gotong royong, dilokasi makam.tersebut.

“Mudah – mudahan cuaca cerah dari malam.ini sampai besok, sehingga bisa melakukan kegiatan Gotong royong di lokasi lonsornya tanah akibat hujan. (KS05).

Editor : Tedjo