Beranda Kesehatan 30 Menit Vaksinasi Jokowi, Tidak Terasa Apa-Apa

30 Menit Vaksinasi Jokowi, Tidak Terasa Apa-Apa

Keprisatu.com – Presiden Jokowi tidak merasakan kejadian atau efek apa-apa setelah 30 menit suntik vaksin perdana, Rabu (13/1/2021). Saat keluar dari ruangan, kondisi Jokowi terlihat baik dan tidak ada kejadian ikutan pascaimunisasi (KIPI).

Jokowi pun melalui empat meja yang merupakan tahapan vaksinasi covid-19 di Istana Merdeka, Komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (13/1/2021). Empat meja ini merupakan tahapan yang nanti setiap peserta imunisasi akan melaluinya.

BACA JUGA: Jokowi Sudah Suntik Vaksin Perdana

BACA JUGA: Kepri Boleh Vaksinasi, Suntik Pertama Gubernur

Dalam pada itu, Dokter Kepresidenan yang menyuntik vaksin ke Jokowi juga menyatakan tidak ada apa-apa sama sekali, semua berjalan lancar. Manurutnya, saat penyuntikan, Jokowi bahkan tidak mengalami pendarahan sama sekali.

Mantan Gubernur DKI ini terlihat berjalan dengan tenang sambil mengayunkan kedua tangannya. Seperti mengisyaratkan kondisi tubuhnya dalam kondisi baik setelah suntik vaksin Covid-19 buatan Sinovac Biotech China. Saat berjalan, ia menyapa tim dokter yang berada di meja 4. Kemudian berbincang- bincang sambil berdiri dengan beberapa pejabat negara.

Sebagaimana hari ini adalah hari pertama pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Istana Merdeka, Indonesia. Ada tiga sesi penyuntikan vaksin, yaitu:

Sesi 1 :
1. Presiden
2. dr. Daeng M. Faqih (Ketua IDI)
3. Dr. H. Amiesyah Tambunan (Sekjen MUI/Muhammadiyah)
4. Kiai Ishom PP NU
5. Panglima TNI
6. Kapolri
7. Raffi Ahmad (Perwakilan Anak Muda)

Sesi 2
1. Budi G. Sadikin (Menkes)
2. Prof Dr Unifah Risyidi (PGRI)
3. Ronal Tapilatu (PGI)
4. Agustinus Heri (KWI)
5. I Nyoman Suarthanu (PHDI)
6. Partono Bhikkhu N. M (Permabudhi)
7. Peter Lesmana (Matakin)

Sesi 3
1. Penny Kusumastuti Kepala BPOM
2. Rosan Perkasa (Perewakilan Pengusaha)
3. Ade Zubaedah, Sekjen Ikatan Bidan Indonesia
4. Nur Fauzah ( Perawat)
5. Lusy Noviani (Apoteker)
6. Agustini Setiyorini (Buruh)
7. Ibu Narti (Pedagang)

(ks04)

editor: arham